Home
Kemahasiswaan
PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH DOKTER ANGKATAN XXV FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS PALANGKA RAYA

PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH DOKTER ANGKATAN XXV FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS PALANGKA RAYA

Fakultas Kedokteran UPR melaksanakan acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Dokter Angkatan ke XXV terhadap 14 orang dokter baru. Kegiatan dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 02 Agustus 2023 di Aula Rahan Rektorat UPR. dipimpin oleh Ketua Senat FK-UPR, Dr. dr. Sigit Nurfianto, Sp.OG (K). Dihadiri oleh Rektor UPR, Prof. Dr. Ir. Salampak, M.S beserta unsur pimpinan, Dekan Fakultas Kedokteran UPR, Prof. Dr. dr. Syamsul Arifin, M.Pd.,FISPH.,FISCM dan unsur pimpinan. Perwakilan Pemerintah Provinsi Kalteng, Pemerintah Kota Palangkaraya, Direktur Rumah Sakit Doris Silvanus/ yang mewakili, Direktur Rumah Sakit Jiwa Kalawa Atei, Direktur Rumah Sakit Bhayangkara Palangkaraya, dan puskesmas jejaring, Ketua Ikatan Alumni FK UPR, Persatuan orang tua Mahasiswa dan dosen-dosen beserta staf kependidikan dan pendidik FK UPR. Pengambilan sumpah dilakukan oleh Dekan FK-UPR, Prof. Dr. dr. Syamsul Arifin, M.Pd., FISPH., FISCM disaksikan secara langsung oleh sejumlah rohaniawan, orangtua/wali dokter baru dan seluruh tamu undangan yang hadir. Adapun 14 nama dokter baru yang dilantik yaitu : dr. Satria Saputra, dr. Siti Rahmah, dr. Lira Septari, dr. Juan Ortega Putra, dr. Camelia Seleste Esmeralda, dr. Asyifa Febiant Sutanto, dr. Azhar Putra Pratama, dr. Sinda Agatha, dr. Erwin Ibrahim, dr. Fitma Dara Mahesti, dr. Ibra Hafish Bagaskara, dr. Karina Agusta Putri, dr. Miranda Gratia Parhusip, dan dr. Santha Eliska Br Gurusinga

Dalam sambutan Kadis Kesehatan Provinsi Kalteng yang diwakili oleh Yuna Kornelis, SKM., M.Si menyampaikan harapan yang besar kepada 14 dokter baru angkatan 25 FK UPR agar dapat ikut serta dalam program RPJMK 2020-2024 melalui progran internshipnya yang akan dijalani sehingga indeks pembangunan Indonesia mengalami penguatan secara khususnya di Kalteng dan dapat mengabdikan seluruh potensi dan ilmu pengetahuan yang didapat untuk dipergunakan dalam pelayanan kepada masyarakat sehingga kehadiran para dokter muda dapat memberikan kemanfaatan dan pelayanan prima kepada masyarakat yang dilayani.

Rektor UPR, Prof. Dr. Ir. Salampak Gohong, MS dalam sambutannya berpesan kepada 14 dokter baru, Tetap semangat dan terus belajar sepanjang masa serta terus mengasah kemampuan potensi diri.

Dan sambutan terakhir oleh Dekan FK UPR, Prof. Dr. Dr. Syamsul Arifin, M.Pd., FISPH., FISCM mengucapkan Selamat kepada 14 dokter baru yang diraih dengan perjuangan yang sangat berat. Dalam sambutannya juga meyampaikan prestasi terbaik yang diraih dr. Satria Saputra telah meraih Cum laude IPK 3,76 dan nilai tertinggi di OSCE UKMPPD 94,25 serta nilai  CBT UKMPPD 84. Hal ini membanggakan FK UPR karena merupakan prestasi terbaik yang belum pernah diraih, ini merupakan prestasi pecah telur dimana semua diraih oleh dr. Satria Saputra. Senat Fakultas Kedokteran UPR telah melantikan 303 dokter baru termasuk 14 dokter baru angkatan XXV. Untuk menutup sambutannya Dekan FK UPR melantunkan 2 Pantun: “ Melihat permata didalam jerami; Ayam berkokok penuh irama; selamat datang ikatan alumni; dibawah panji FK UPR ternama” dan “Siang hari makan kuaci; makan bareng panitia dan bu Asi; cukup sekian acara ini; saya ucapkan terima kasih”

Rangkaian acara pelantikan dan pengambilan sumpah dokter berjalan dengan hikmat dan lancar diiringi dengan ucapan selamat dari seluruh tamu undangan yang hadir.

SELAMAT ATAS PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH 14 DOKTER BARU ANGKATAN XXV

FK UPR JAYA RAYA..

 

Reporter:

Frensderomi, FK UPR